Rabu, 05 November 2014

Austria perkenalkan mobil terbang teranyar

Austria perkenalkan mobil terbang teranyar 
Perusahaan teknologi asal Slovakia AeroMobil memperkenalkan mobil terbang teranyar rancangan mereka pada pameran di Ibu Kota Wina pekan ini.

Mobil berpenumpang dua orang dengan nama AeroMobil 3.0 ini kira-kira seukuran sebuah mobil limosin atau sedan mewah. Mobil ini bisa berubah wujud seperti robot Transformer menjadi pesawat dalam hitungan menit, seperti dilansir situs sciencealert.co.au, Rabu (5/11),

Saat sedang jadi mobil, kendaraan ini bisa melaju dengan kecepatan hingga 160 kilometer per jam. Sedangkan saat menjadi pesawat, kendaraan ini bisa melaju hingga kecepatan 200 kilometer per jam.

"Dari depan kendaraan ini mirip mobil, dari belakang terlihat seperti pesawat. Dari samping terlihat gila," kata Victoria Turk dari Motherboard.

Untuk mengudara kendaraan ini perlu landasan pacu sepanjang 250 meter. Saat ingin terbang, sopir tinggal menekan sebuah tombol yang akan membuat sayap di samping badan mobil mengembang.

"Anda tidak perlu berganti mobil ketika sedang bepergian," kata bos AeroMobil Stefan Vadocz.

Namun Vadocz mengingatkan, ketika mobil terbang ini mulai dijual di pasaran maka Anda harus punya surat izin pilot untuk mengendarainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar